Seleksi Tes Tertulis, 365 Calon PPK di Minahasa Asah Otak

Minahasa, Satuuntuksemua.id- Ratusan calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) atau Badan Adhoc, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa mengikuti tes tertulis yang digelar di Ruang Pusat Komputer (Puskom) Universitas Negeri Manado (Unima), Kamis (8/12).

Seleksi ini diikuti oleh 365 peserta yang terbagi dari 25 Kecamatan. Para peserta diberikan soal melalui metode Computer Assisted Test (CAT).

Komisioner KPU Minahasa Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Peter Maweikere mengatakan, sebelumnya para peserta yang ikut seleksi ini diikuti oleh 528 pendaftar, namun setelah melakukan seleksi administrasi, 365 dinyatakan lulus berkas.

“Seleksi kali ini dibagi pada tiga sesi dan ditargetkan akan selesai sehari. Kemudian, sesuai dengan Petunjuk Teknis (Juknis), dari hasil seleksi akan diambil paling banyak tiga kali kebutuhan berdasarkan peringkat,” kata Maweikere saat memantau pelaksanaan tes.

Dijelaskan juga, para peserta diberikan waktu selama 90 menit di setiap sesinya. Sedangkan materi soal berdasarkan materi dari KPU pusat sebanyak 75 pertanyaan.

Hasilnya nanti juga berdasarkan pleno yang kemudian mengumumkan siapa-siapa saja calon peserta PPK di setiap kecamatan yang akan mengikuti tes wawancara.

Ditambahkan Maweikere, untuk pelaksanaan tes wawancara akan dilaksanakan pada tanggal 11, 12 dan 13 Desember 2022.

“Hasil seleksi wawancara akan dipilih 5 peserta terbaik. Mereka yang nantinya akan bertugas di Pemilu 2024 mendatang. Sedangkan lima peserta lainnya yang masuk sepuluh besar akan menjadi cadangan” kuncinya. (Imanuel Kaloh)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *