Imanuel Kaloh / Satuuntuksemua.id
TONDANO,
Sebagai cermin soliditas dan sinergitas yang terus terjaga antara TNI dan Polri di wilayah,
Kapolres Minahasa AKBP Steven Simbar turut menyambut kunjungan kerja (Kunker) Komandan Korem (Danrem) 131/Santiago Brigjen TNI Martin Togap Simanjuntak.
Kapolres dan Komandan Kodim (Dandim) 1302/Minahasa Letkol Inf Bonaventura Ageng Fajar Santoso menyambut Danrem di Makodim, Selasa (20/01/26).
“Polres Minahasa senantiasa siap bersinergi dengan jajaran TNI, khususnya Kodim 1302/Minahasa, dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Kapolres.
Menurutnya, kolaborasi lintas sektor merupakan faktor utama dalam menghadapi berbagai potensi gangguan keamanan di tengah dinamika sosial masyarakat.
“Hal ini tentunya sebagai wujud hubungan harmonis antar unsur pimpinan daerah dalam mendukung stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat,” tutup Simbar.
Kunjungan kerja Danrem 131/Santiago ini bertujuan untuk meninjau secara langsung kondisi serta kesiapan satuan jajaran Kodim 1302/Minahasa, sekaligus memperkuat koordinasi, komunikasi, dan pengawasan pelaksanaan tugas teritorial.
Selain itu, kunjungan ini menjadi momentum penting untuk melakukan evaluasi terhadap program pembinaan satuan serta peran TNI dalam mendukung pembangunan dan ketahanan wilayah.






